| Nomor Standar |
SNI ISO 50002-1:2025 Ditetapkan oleh BSN tahun 2025 |
| Judul Standar |
Audit energi — Bagian 1: Persyaratan umum dengan pedoman penggunaan (ISO 50002-1:2025, IDT) |
| Status Standar |
Berlaku |
| Komite Teknis |
27-06 Konservasi Energi |
| ICS |
27.015 Efisiensi Energi. Konservasi Energi Secara Umum; |
| SK Penetapan |
834/KEP/BSN/12/2025 |
| Tanggal Penetapan |
31-December-2025 |
| Jumlah Halaman |
52 |
| Format |
PDF |
| Bahasa |
Bahasa Indonesia |
| Harga |
Rp 90.000 |
* Kami sarankan memilih format PDF (jika tersedia) untuk kemudahan, kenyamanan, dan kecepatan layanan pemesanan dokumen SNI.
SNI ISO 50002-1:2025, Audit energi — Bagian 1: Persyaratan umum dengan pedoman penggunaan, merupakan standar revisi dari SNI ISO 50002:2014, Audit energi – Persyaratan dengan pedoman penggunaan. Standar ini disusun dengan jalur adopsi tingkat keselarasan identik dari ISO 50002-1:2025, Energy audits — Part 1: General requirements with guidance for use, dengan metode adopsi terjemahan satu bahasa dan ditetapkan oleh BSN Tahun 2025. Perubahan dalam Standar ini meliputi: - acuan standar yang diadopsi, yang semula ISO 50002:2014 menjadi ISO 50002-1:2025, ISO 50002-2:2025, dan ISO 50002-3:2025 (sesuai bagian standar yang diadopsi); - istilah dan definisi telah diselaraskan dengan ISO 50001:2018; - prinsip-prinsip baru telah ditambahkan; - opsi dekarbonisasi telah dimasukkan dalam peluang peningkatan (energi terbarukan dan pencapaian nol neto); dan - kompetensi auditor energi telah diperjelas.